Daun kelor sangat banyak manfaatnya untuk mata. Di dalamnya terkandung vitamin, mineral dan zat lainnya yang mampu memberikan efek positif pada mata.
Bahkan daun kelor memiliki vitamin A 10 kali lebih besar dibanding dengan wortel.
Selain vitamin A, ada beberapa kandungan lainnya seperti vitamin C dan antioksidan yang sangat tinggi.
Dengan kandungan-kandungan tersebut, dapat membuat mata bekerja dengan normal dan juga dapat mengurangi penyakit mata.
Kandungan Daun Kelor
Dengan berbagai macam kandungan tersebut daun kelor direkomendasikan sebagai alternatif pengobatan untuk mata.
Jadi, anda bisa memanfaatkan daun kelor untuk menjaga mata tetap sehat dan berfungsi dengan baik. Dalam sebuah penelitian disebutkan, bahwa daun kelor mengandung vitamin C yang sangat tinggi.
Bahkan juga dinyatakan, vitamin C yang terkandung dalam daun kelor melebihi kandungan vitamin C pada jeruk hingga 7 kali lipat.
Dengan adanya vitamin C ini, akan menjaga fungsi mata tetap baik. Bahkan bisa mengurangi gejala mata minus.
Kandungan vitamin C ini juga menguatkan sel-sel mata untuk bekerja secara maksimal dan berfungsi dengan baik.
Sehingga lebih tahan terhadap berbagai kondisi yang bisa menyebabkan mata minus.
Selain vitamin C, daun kelor juga ternyata memiliki kandungan vitamin A yang sangat besar.
Dalam sebuah riset disebutkan, bahwa kandungan vitamin A dalam daun kelor lebih besar daripada vitamin A pada wortel.
Fungsi vitamin A sudah dikenal sejak dahulu mampu membuat mata semakin sehat. Vitamin A pada daun kelor juga mampu mengobati penyakit mata seperti katarak, iritasi, dan lain-lain.
Dengan menjadikan daun kelor sebagai media pengobatan, Anda tidak perlu lagi kesulitan menjaga mata Anda. Karena daun ini mudah kita jumpai disekitar rumah.
Antioksidan dalam daun kelor juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata. Selain itu, antioksidan juga mampu menangkal radikal bebas yang bisa mengancam kesehatan mata.
Radikal bebas ini tersimpan di dalam berbagai zat. Untuk itu menghindarinya sangatlah sulit, apalagi di zaman sekarang ini dengan polusi udara dari kendaraan, pabrik dan lain-lain.
Begitu juga radikal bebas yang tersimpan dalam makanan. Banyaknya makanan-makanan yang tidak sehat untuk dikonsumsi, akan menjadi ladang yang subur bagi radikal bebas dan bisa membahayakan tubuh.
Oleh karena itu selain memanfaatkan daun kelor untuk pencegahan dan pengobatan, Anda juga harus berhati-hati dengan radikal bebas yang berada di dalam polusi dan makanan.
Tidak hanya untuk mencegah kerusakan pada mata saja, mengkonsumsi daun kelor juga mampu membuat tubuh menahan sel-sel kanker yang berbahaya.
Selain itu, zat ini juga mampu menurunkan risiko kanker. Hal ini dibuktikan dengan berkurangnya sel kanker ketika mengkonsumsi ekstrak yang mengandung enzim protein pada daun kelor ini.
Cara Pengolahan Daun Kelor Untuk Pengobatan Mata
Daun kelor yang bentuknya sangat kecil dan sempit, ternyata memiliki manfaat luar biasa.
Cara pengonsumsian nya sangat mudah dan simple. Penasaran bagaimana caranya? Simak penjelasan di bawah.
1. Dengan membuat daun kelor sebagai sayuran
Cara pengolahannya sebenarnya cukup mudah. Cukup dengan menambahkan daun kelor sebagai menu seperti sayur bening, tumis dan berbagai resep makanan lainnya.
Daun ini tidak memiliki rasa dan bau yang menyengat, sehingga ketika digunakan sebagai campuran sayuran tidak akan berpengaruh atau mengubah rasa.
2. Sebagai lalapan
Lalapan adalah cara mengkonsumsi yang paling sederhana.
Anda tidak perlu susah payah memasaknya, hanya cukup dengan mencucinya dan digunakan sebagai lalapan mentah seperti lalapan pada umumnya.
3. Menggunakan daun kelor sebagai obat tetes mata
Cara ini sangat mudah. Anda hanya perlu mengambil 3 sampai 5 lembar daun kelor, kemudian ditumbuk hingga benar-benar.
Setelah itu, campurkan tumbukan daun kelor tersebut dengan 1 gelas air selama kurang lebih satu jam.
Anda bisa menggunakan air endapan tersebut sebagai obat tetes mata. Gunakan obat tetes mata ini secara rutin selama tiga sampai empat minggu.
Mata Anda akan semakin membaik dengan alternatif pengobatan ini.
4. Menggunakan daun kelor sebagai masker mata
Cara membuat masker mata dengan daun kelor sama seperti membuat masker pada umumnya. Ada hanya perlu menghaluskan daun kelor hingga benar-benar halus.
Setelah itu, Anda bisa mengaplikasikannya sebagai masker mata. Dengan menggunakan masker ini, mata Anda dan kulit di sekitar mata menjadi normal.
Anda bisa menggunakannya bersamaan dengan penggunaan masker lainnya. Anda juga bisa menggunakan masker daun kelor ini untuk kulit wajah anda.
Karena di dalam daun kelor juga mengandung vitamin C yang sangat baik untuk kesehatan kulit.
5. Menggunakan daun kelor sebagai minuman
Anda hanya perlu merebus daun kelor dan meminum rebusan air daun kelor tersebut. Air rebusan ini akan lebih efektif jika tidak dicampur kan dengan apapun.
Namun, anda juga bisa menjadikan daun kelor ini sebagai jus. Untuk rasa yang lebih enak, Anda dapat mencampurkannya dengan buah-buahan lainnya.
Meski sangat sederhana, cara pengolahan daun kelor ini sangat efektif sebagai obat mata.
Bahkan tidak hanya untuk mengobati mata saja, kandungan yang sangat lengkap dalam daun kelor ini juga sangat baik untuk kesehatan tubuh.
Daun kelor untuk alternative pengobatan mata ini sudah diakui oleh lembaga kesehatan dunia yaitu (World Health Organization) WHO.
Untuk itu anda tidak perlu khawatir mengenai keamanan dalam menggunakan daun kelor sebagai alternatif pengobatan.
Bagaimana sangat menarik bukan? Tanaman yang banyak disepelekan orang ini, ternyata sangat bermanfaat untuk penyembuhan berbagai penyakit mata.
Namun, Anda jangan menjadikan alternatif pengobatan dengan daun kelor ini sebagai cara pokok.
Apabila anda mengalami penyakit yang serius dan tak kunjung sembuh maka segera konsultasikan kepada dokter.
Demikianlah manfaat daun kelor dan cara pengolahannya.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Sekian, terimakasih.
Labels:
Alami
Thanks for reading Manfaat daun kelor untuk mata dan cara pengolahannya. Please share...!